Bacaan :
Lukas 13: 10-17.
Pujian: KJ 398
Nats: “… orang banyak bersukacita karena segala perkara mulia, yang telah dilakukan-Nya.”(ayat. 17)
Pujian: KJ 398
Nats: “… orang banyak bersukacita karena segala perkara mulia, yang telah dilakukan-Nya.”(ayat. 17)
Orang
biasanya terharu dan bersukacita karena mengalami atau melihat kejadian yang
ajaib. Demikian juga yang dialami oleh perempuan dalam cerita Alkitab kita hari
ini. Bayangkan betapa terharunya perempuan yang disembuhkan oleh Tuhan Yesus
itu. Selama 18 tahun dia menderita sakit bungkuk. Mungkin dia sudah berulang
kali berobat, tetapi tidak ada hasilnya. Mungkin dia juga sudah putus asa,
sudah tidak mengharapkan lagi kesembuhan. Tapi dalam keputusasaannya, dalam
kekeringan harapannya, dia mendapatkan kesembuhan di dalam rumah ibadah. Dia
disembuhkan secara gratis, tanpa mencari-cari ataupun mengusahakannya. Mungkin
dia merasa seperti bermimpi. Tetapi ketika dia menyadari betul bahwa apa yang
dialaminya benar-benar nyata, tentunya dia sangat terharu, sangat bersukacita.
Kita
mungkin jarang sekali merasa terharu oleh karena kasih dan kuasa Tuhan. Kita
masing-masing sebenarnya pasti pernah mengalami mujizat Tuhan. Hanya saja
seringkali kita tidak menyadarinya, kita meremehkannya, karena yang kita alami
itu tidak ajaib, kita anggap itu biasa-biasa saja. Kita sering menganggap bahwa
kalau sesuatu itu biasa-biasa saja, itu berarti adalah dari kita sendiri, hasil
usaha kita sendiri. Yang dari Tuhan itu mesti yang ajaib, mengagumkan dan
besar. Lebih sulitnya lagi adalah kita sering hanya melihat permukaan saja dari
apa yang terjadi, ada dan terdengar. Kita tidak, enggan atau bahkan malas
melihat yang di balik dan di dalam apa yang kita alami, lihat dan dengar.
Jika kita mau dan bisa melihat dan merasa-rasakan yang lebih dalam, kita akan
bisa mengetahui betapa mengagumkannya karya dan kasih Tuhan kepada kita. Dengan
demikian kita bisa selalu bersukacita, bahkan hanya karena sesuatu yang
nampaknya biasa-biasa saja. Kemudian jika kita menceritakan kepada orang lain,
mereka juga akan turut bersukacita. [ST]
“Sesuatu yang sederhanapun bisa
membuat kita bersukacita jika kita melihat dan merasakannya lebih dalam”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar