Selasa, 03 Februari 2015

Berpikir Positif



Bacaan : 2 Korintus 1 : 12 – 22   |   Nyanyian: KJ 27
Nats:
“Sebab Kristus adalah ‘Ya’ bagi semua janji Allah, Itulah sebabnya oleh Dia kita mengatakan ‘Amin’ untuk memulyakan Allah.” (ayat 20)
Sekelompok pemuda Kristen mengadakan bakti sosial di suatu desa terpencil di sebuah pulau. Rencananya mereka akan melakukan beberapa kegiatan: membagi sembako, membangunan jalan, memberikan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan. Namun tujuan mulia tersebut ternyata ditolak oleh pemuka desa setempat karena berpikiran negatif terhadap kegiatan tersebut, berprasangka buruk bahwa di balik bakti sosial dianggap mereka akan mengkristenkan orang-orang desa tersebut. Padahal kegiatan tersebut dilakukan dengan segala ketulusan dan kemurnian hati dengan dasar kemanusiaan untuk meningkatkan harkat dan martabatnya. Dengan sedih dan kecewa para pemuda tersebut mengalami kegagalan.
Demikian juga dengan Rasul Paulus yang berjuang untuk membebaskan orang-orang Korintus dari dosa dan kejahatan dengan harapan mau bertobat untuk mendapat keselamatan dan penebusan dosa dari Tuhan Yesus seperti yang telah dijanjikan. Namun Rasul Paulus mendapatkan umpatan, tuduhan dan fitnah bahwa di balik kegiatannya dianggap ada sesuatu yang tersembunyi dengan prasangka-prasangka buruk dan mereka tidak dapat mempercayai janji-janji Allah yang diucapkan oleh Rasul Paulus yaitu keselamatan dan kehidupan kekal pada masa depan.
Rasul Paulus melakukan kegiatan secara transparan, tidak ada yang disembunyikan, dengan ketulusan hati dan kemurnian, yang semuanya itu merupakan anugerah dan karunia dari Allah. Rasul Paulus menyatakan Yesus adalah “Ya” terhadap semua janji Allah. Kedatangan Yesus ke dunia merupakan bukti Allah menggenapi janjiNya, jaminan pribadi semua janjiNya benar. Melalui Yesuslah kita berkata “Amin” terhadap janji Allah yang artinya jadilah demikian adanya.
Marilah kita sebagai orang yang telah diselamatkan, akan selalu berpikir positif dengan iman, kasih dan pengharapan akan janji Tuhan Yesus Kristus dalam kehidupan kekal bersamaNya pada masa depan yang indah. [Sri]
“Aku sendiri hendak membimbing engkau dan Memberi ketentraman kepadamu” (Keluaran 33 : 14)
http://www.gkjw.web.id/berpikir-positif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar